Skip to main content

Menangkap Ikan dengan Dynamite ?

Just For Fun, begitu kira-kira makna games memancing yang satu ini. Gag butuh melempar perangkat layaknya melempar kail atau menarik tali pancingnya untuk mengambil ikan, Cuma butuh miring kanan kiri dan tapping pada layar saja sudah cukup.

Super Dynamite Fishing, sebuah games menangkap ikan di laut lepas dan juga air tawar yang dikembangkan oleh HandyGames merupakan sebuah permainan yang ringan dan tidak membutuhkan spesifikasi perangkat tingkat tinggi layaknya Paradise Island beberapa waktu lalu.

Memperkenalkan tokoh RedNeck Joe yang didaulat untuk menangkap ikan selama kurang lebih dua belas jam sehari di enam lokasi penangkapan ikan baik di air tawar, aliran sungai, laut lepas hingga danau beracun dengan menggunakan perahu yang siap bergerak ke arah kanan dan kiri layar perangkat secara otomatis sesuai arah miring yang dilakukan pengguna Android.

Di Awal permainan, tersedia dua lokasi saja yang dapat digunakan untuk menangkap ikan bagi si RedNeck Joe. Keterbatasan ini pun meliputi pada kemampuan kecepatan akses perahu dan daya tampung jenis senjata yang kelak akan digunakan untuk menangkap ikan.

Edannya, jenis senjata yang disediakan dalam gudang meliputi Dinamyte berukuran kecil, sedang dan besar, Dynamite yang diledakkan dengan menggunakan timer, Dynamite yang diledakkan dengan pemicu tangan, kulkas untuk membekukan ikan dalam air, aki listrik, sepatu yang berbau agar ikan mabuk dan terdiam, hingga yang aneh-aneh seperti boneka Voodoo atau Bom Atom. Ada juga senjata yang menggunakan jasa binatang seperti bajing, beruang, hingga banteng yang siap memanfaatkan tanduknya untuk menusuk ikan didalam air secara berantai.

Selain ikan, ada juga burung yang kemudian menjadi semacam bonus tangkapan guna menambah penghasilan per hari yang ditembakkan dengan menggunakan senapan, AK 47, Bazooka hingga senapan mesin.

Sebagai Misi tersedia dua buah email yang dikirimkan setiap pagi dengan nilai tawar yang lumayan, untuk memenuhi target yang diberikan setiap harinya. Besar nilai target yang harus dipenuhi akan makin meningkat seiring meningkatnya level permainan.

Uniknya, untuk meningkatkan level permainan dan juga lokasi tmpat penangkapan ikan, ditentukan oleh seberapa besar rasa cinta si RedNeck Joe pada kekasihnya Rosemary yang mensyaratkan sejumlah uang untuk membeli sejumlah pemberian. Matre banget nih. He…

Memainkan Super Dynamite Fishing ini bahkan sempat pula mengingatkan saya pada akun jejaring sosial FourSQuare lantaran terdapat pemberian sejumlah Badge pada si pemancing atau pengguna Android atas usaha-usaha yang dilakukan sepanjang permainan. Mencakup Badge Treasure Hunter untuk 100 kali membuka peti harta karun, Love Machine untuk memenangkan hati sang kekasih Rosemary, Air Defence untuk membunuh 25 burung tanpa senapan, Fish Mountain untuk menangkap 1000 ikan dalam sepanjang permainan, Columbus untuk melintasi 1000 miles tanpa berpindah arah, Sharpshooter untuk menembak 50 burung dalam satu hari, atau Half as Harmless untuk menangkap sedikitnya 100 ikan tanpa menggunakan Dynamite.

Dibutuhkan sedikit pemahaman dan tentu saja Trik untuk bisa mendapatkan satu persatu Badge dengan baik. Misalkan saja untuk Badge Half as Harmless yang dapat diwujudkan dengan cara membunuh ikan memanfaatkan senjata Bom Atom atau VooDoo, atau Fresh Fish From Hell yang mensyaratkan mutlak tangkapan 666 ikan dalam sehari.

Dibandingkan games adiktif lainnya, Super Dynamite Fishing masih dapat dimainkan kapanpun pengguna Android memiliki waktu luang, karena memang tidak ada target waktu tertentu atau kerusakan yang terjadi ketika games lama tidak dimainkan. Jadi ya Nikmati saja.

Comments

Popular posts from this blog

Jodoh di Urutan ke-3 Tanda Pesawat IG

Kata Orangtua Jaman Now, Jodoh kita itu adanya di urutan ke-3 tanda pesawat akun IG.  Masalahnya adalah, yang berada di urutan ke-3 itu bapak-bapak ganteng brewokan berambut gondrong.  Lalu saya harus gimana ?  #jodohurutanketigadipesawat  Mestinya kan di urutan SATU ?

Mewujudkan Agenda Cuti Bersama Lebaran

Tampaknya di Hari terakhir Cuti Bersama Lebaran, sebagian besar rencana yang ingin dilakukan sejak awal liburan sudah bisa terwujud, meski masih ada beberapa agenda lainnya yang belum bisa dijalani.  Satu hal yang patut disyukuri, setidaknya waktu luang jadi bisa dimanfaatkan dengan baik untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan tertunda beberapa waktu lalu.  1. Migrasi Blog Aksi pulang kampung ke laman BlogSpot tampaknya sudah bisa dilakukan meski dengan banyak catatan minus didalamnya. Namun setidaknya, harapan untuk tidak lagi merepotkan banyak orang, kedepannya bisa dicapai. Sekarang tinggal diUpdate dengan postingan tulisan tentang banyak hal saja.  2. Upload Data Simpeg Melakukan pengiriman berkas pegawai ke sistem online milik BKD rasanya sudah berulang kali dilakukan sejauh ini. Termasuk Simpeg Badung kali ini, yang infonya dilakukan pengulangan pengiriman berkas dengan menyamakan nomenklatur penamaan file. Gak repot sih sebenarnya. Tapi lumayan banyak yang harus dilengkapi lagi. 

Kalian masi ingat, kapan mulai gabung ke Sosial Media ?

Saya ingatnya pertama kenal FaceBook November 2008. Era kampanye Mister Barrack Obama yang kabarnya waktu itu make sarana FB untuk merangkul generasi muda. Sempat penasaran di awal, gegara tumben kenal yang namanya Media Sosial.  Padahal di era yang sama, sudah ada FriendSter, MySpace atau Hi5. Rupanya saya bukan generasi itu.  Yang jadi gara-gara ya Blogging.  Keasikan nulisin Blog, keenakan onani, lalu kesandung orang deh.  Start awal di laman Blogspot 25 Mei 2006, pake nama pandebaik.blogspot.com lalu diberi hadiah Domain pribadi oleh RakhaHost di agenda gabung bareng Bali Blogger Community Februari 2008, berubah nama jadi pandeividuality.net yang terinspirasi dari album PAS Indieviduality, menggunakan mesin Wordpress. dan pas kesandung media mainstream, pindah hosting ke Bali Orange jadi www.pandebaik.com pada November 2008. Pindah hosting juga gegara Rakhahost trouble cukup lama.  Balik ke Blogspot lagi pada 16 April 2023 lalu lantaran capek mengelola Wordpress, yang kerap disampe