Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2014

Catatan dari Tragedi AirAsia QZ8501

Mata Indonesia seakan terpaku pada satu tema seminggu terakhir ini. Berita hilangnya kontak pesawat AirAsia setelah tinggal landas dari bandar udara Surabaya dengan tujuan Singapura. Yang pada akhirnya ditemukan sudah menjadi pecahan di Selat Karimata dekat Kalimantan. Semua Berduka. Terdapat 162 nyawa yang diperkirakan meninggal didalamnya. Beberapa memang sudah diketemukan terapung di lautan yang luas, sisanya masih dalam tahap pencarian. Air matapun tertumpah. Presiden beserta Wakilnya tanggap menyikapi. Demikian halnya dengan Walikota Surabaya Ibu Risma bersinersi dengan semua pihak termasuk Basarnas makin meyakinkan kami akan sosok impian seorang pemimpin yang begitu didambakan. Kisah heroik beberapa tokoh yang terlibat didalamnya pun mencuat ke publik. Hanya butuh waktu tiga hari untuk bisa menemukan satu persatu petunjuk yang diharapkan banyak orang. Tidak demikian halnya dengan Wakil Rakyat kita yang Terhormat. Mereka seakan dibutakan oleh masa lalu. Dimana semua tokoh yang ter

Antrean Mengular, Berdiri pula

Beberapa kali menunaikan kewajiban sebagai nasabah Bank rasanya hanya Mandiri Veteran ini saja yang masih mengadopsi model lama untuk kategori Antrean. Kalo gag salah dulu BCA masih sempat saya kritisi hal yang sama, namun kini sudah mulai berbenah demi memberikan kenyamanan bagi para nasabahnya. Tapi yang jelas bukan karena kritikan saya pastinya. Menunggu Antrean dengan berdiri, berbaris dan mengular. Biarpun diklaim lebih sehat, tapi pegal juga sebetulnya terutama kalo lagi berada dalam kondisi Teller terbatas, dan sudah itu mengurus transaksi yang lama pula. Bikin mangkel dan terheran-heran. Maklumlah, Bank yang saya kritisi kali ini sebagaimana disebutkan diawal tadi adalah Bank Mandiri yang lokasinya berada di ujung selatan jalan Veteran. Padahal kelas bank itu secara interiornya jauh lebih baik ketimbang Bank Pembangunan Daerah yang ada di sisi baratnya. Tapi kalo bicara soal kenyamanan Antre, rasanya BPD masih jauh lebih baik. Biarpun dalam skala kecil sekalipun, tempat duduk d

Melarang Petasan Mengutuk Pelakunya

Sepertinya memang gag bakalan mempan menggunakan Surat Edaran pak Kelihan kalo hanya untuk melarang warga main petasan dan kembang api menjelang tahun baru begini, mengingat satu, penjualnya ada dan mudah didapat, serta dua, gag ada aparat yang berani menindak meskipun terjadinya didepan mata. Jadi berani saya katakan bahwa Surat model begini ya bagai macan ompong di kebun binatang. Saya jujur saja masih gagal paham dengan aktifitas macam begini. Tahun Baru masih lama, dua minggu lagi, tapi petasan dan kembang api yang suaranya mengagetkan jantung itu sudah marak diletuskan, bahkan di malam hari pula. Mereka ini saya yakin banget bukan tipe manusia yang peduli pada sesamanya. Bagaimana bisa peduli jika perilaku model begini dilakukan setiap malam sambil ketawa ketiwi. Lagi pula duit yang dipake beli petasan dan kembang api setiap hari itu bukannya bisa digunakan untuk yang lain ? Bantuan sosial ke anak-anak desa tertinggal, atau ke panti asuhan anak-anak bayi itu ? Memang sih ngomongin

Sulitnya berpaling dari Android

Realistis saja… Selama Copy Paste dan sharing file via Bluetooth masih sulit dilakukan, rasanya secanggih apapun teknologi iOS dan Apple, saya bakalan susah berpaling dari Android. Ini Sikap. Mungkin bisa dibilang bahwa karena  sulitnya mengubah pola pikir, dimana konten bajakan sebenarnya sudah gag berlaku lagi di iOS dan Apple, seperti ungkapan seorang kawan. Tapi bukankah belum tentu bahwa semua konten merupakan bajakan yang selalu berkaitan dengan hak cipta saat kemudian terbersit keinginan untuk melakukan Copy Paste dan sharing file via Bluetooth ? Karena bisa saja, yang akan dieksekusi adalah file dokumen yang sekiranya penting untuk kita gunakan secara mobile. Potensi ada, tapi tidak semua kan ? Bukankah ada fitur Cloud ? Nah ini dia masalahnya… Realistis saja… Karena saya jelas merasakan hidup di Indonesia, dimana yang namanya sinyal koneksi internet belum mampu dijangkau secara merata oleh provider. Jadi jangan berharap bahwa Tuhan akan selalu memberikan Hotspot gratis di semu

Musti Nunggu lagi yah ?

Meski hati sudah makin dongkol tadi pas diminta bicara langsung dengan pihak manajemen/Keuangan Rumah Sakit Bhakti Rahayu terkait upaya menunggu konfirmasi dari Prudential Pusat atas klaim perawatan putri kedua kami yang hingga hari ini sudah menginjak minggu kedua sesuai janji terdahulu, tapi tetep aja berusaha Sabar dan berpura-pura Cool menghadapi petugas model PHP begini. Saya diminta menunggu lagi kali ini. Tapi sampai kapan ? Besaran uang yang diklaim sebenarnya gag besar, sekali gaji tanpa dipotong pajak. Tapi mengingat pembayaran yang saya lakukan setiap bulannya kepada Asuransi Prudential selalu tepat waktu, lantas kenapa saat klaim harus menanti waktu sekian lama tanpa kejelasan dan kepastian kapan pula. Minimal kalo memang ingin memberikan pelayanan terbaik pada customer baik dari sisi Asuransi maupun Rumah Sakit, bukankah lebih baik memberi kepastian waktu dan penjelasan jujur ? Saya yakin kalo memang sudah jelas kapan, soal menunggu pasti deh dilakoni. Menunggui restu Calo

Termangu akan Nostalgia Masa Lalu

Hujan turun dengan deras, Diiringi halilintar yang seakan marah tiada habisnya. Menjawab prasangka yang dipikirkan sejak sore tadi. Ini pertama kalinya selama kurun waktu sembilan tahun yang saya kenal, duduk sendirian diatas sofa bale Bali yang dahulu menjadi saksi bisu pernikahan kami 2005 silam. Pikiran pun menerawang jauh mencoba mengingat semua perubahan fisik yang dialami pada tanah kelahiran istri yang dicintai. Bale Daja yang dahulu digunakan untuk tempat tidur Mertua dan putri bungsunya, kini telah disulap menjadi jauh lebih tinggi dan megah. Menghapus semua kenangan yang ada, karena wajahnya lebih menyerupai sang arsitek ketimbang pemiliknya. Bangunan yang biasanya selalu dikhawatirkan setiap kali turunnya hujan, kini telah jauh lebih baik dan kokoh. Begitu pula dengan Bale Dauh yang dahulu ditempati kakak ipar dan istrinya, pun kami yang biasanya secara rutin menginap disini. Disulap menjadi bangunan semi minimalis dengan ketinggian lantai yang sudah pula terangkat jauh dari

Sulitnya Mengurus Tanggungan Asuransi Prudential di RS Bhakti Rahayu

Ternyata susah juga ya mengklaim pembayaran atas biaya rawat inap di RS Bhakti Rahayu dengan menggunakan Asuransi Prudential. Info dari Kasir, butuh waktu minimal 2 Minggu untuk mendapatkan konfirmasi dari Prudential Pusat. Yang bikin lebih kaget lagi, kalopun Sabtu lalu saya gag mau bayar dengan jaminan uang cash sebesar total biaya pengobatan, ya pasien gag akan bisa pulang sampai konfirmasi dari Pusat itu ada. Artinya… Bisa jadi sampai hari inipun putri kedua kami bakalan tetap berada di RS tanpa status yang jelas… Parah… Kurang lebih begitu unek unek yang saya tumpahkan hari jumat pagi di akun sosial media FaceBook, sesaat setelah mengkonfirmasi kembali status jaminan biaya pengobatan di RS Bhakti Rahayu. Yang kalau dihitung sampai hari ini artinya sudah satu minggu jangka waktu yang dibutuhkan namun konfirmasi dari Prudential Pusat soal tanggungan biaya atas nama putri kedua saya belum jua ada kabarnya. Memang pada awalnya, saat kami masih berada di RS hari sabtu lalu, bagian Kasi

Ketika Tabloid Ponsel tak lagi menarik

Salah satu bacaan wajib saya sejak satu dasa warsa silam adalah tabloid ponsel. Kalo gag salah jaman itu masih ada yang namanya SmS atau NewsPonsel. Sedang kini yang mampu bertahan hanya dua saja. Pulsa dan Sinyal. Kebiasaan saya untuk membeli dan (wajib) membaca tabloid model beginian sebenarnya bagus. Selain meningkatkan pemahaman kita akan teknologi ponsel yang semakin hari tingkat perkembangannya semakin pesat, juga kemudian menjadi bahan acuan ketika melakukan Review atau perbandingan spesifikasi bahkan menulis di salah satu media di tanah Bali. Akan tetapi faktanya gag sedikit yang mencibir kebiasaan ini dan dicap gag berguna. Kalo gag salah ingat sih oleh mantan terdahulu *ups Ketika beberapa artikel yang ada dalam belasan tabloid dan majalah ponsel tampak menarik untuk disimpan dan dipelajari lebih jauh, saya biasanya merobek halaman demi halaman dan mem-file kannya dalam satu map tebal untuk kemudian dibaca kembali saat senggang. Yang kemudian ketika map ini semakin banyak jum

Akhir Tahun ke-2 di Permukiman

Oaaahhheeemmm… gag nyangka udah nyaris dua taon saya duduk di meja besar pojok tenggara ruangan Seksi Permukiman, lantai 3 gedung paling utara areal Puspem Badung. Bener-bener gag terasa… Bisa jadi karena sudah mulai terbiasa dengan ritme jalannya kegiatan yang seabrek dan tiada henti dalam setahunnya, bisa juga lantaran dukungan semua rekan kerja dan pimpinan dalam membantu menyelesaikan satu persatu tugas yang diemban meski rasanya bertambah banyak saja. Tahun ini kami menyelesaikan 56 paket kegiatan fisik sebulan lebih awal ketimbang tahun lalu. Jadi bisa dikatakan bulan Desember ini sudah gag ada lagi kegiatan lapangan yang harus dipelototi pengerjaannya lantaran telah selesai 100%. Yang belum kelar itu hanyalah pengajuan amprahan Keuangannya yang kalo tidak salah masih menyisakan sekitar 11 paket belum masuk ke Bagian Keuangan. Ini belum termasuk 5 dari 6 paket Pengawasan, 6 paket Perencanaan atau DED, dan 2 dari 3 paket tambahan di anggaran Perubahan kemarin. Capek tapi senang la

Gejala Typus untuk Intan

Panas badannya mulai meninggi, sekitar 39,8 derajat di malam kedua ini. Kamipun berembug singkat dan memutuskan untuk secepatnya melarikan Intan ke Rumah Sakit terdekat. Kartu Prudential atas namanya pun segera kupastikan berada didompet. Untuk berjaga-jaga pada kemungkinan terburuknya. Di lorong pintu masuk sebelah UGD RS Bhakti Rahayu, selama setengah jam kami masih menunggu. Disebelah kami ada beberapa pasien rawat jalan yang masih menunggu panggilan. Artinya kami mendapatkan prioritas paling akhir. Jawaban pihak RS pun cukup membuat kami kebingungan, saat kami mencoba minta didahulukan. “Belum mengalami kejang kan pak ?” *lha apakah anak kami baru akan ditangani jika sudah mengalami kejang ? Apakah harus menunggu kejang dulu baru ada tindakan ? Meh… Setelah ijin pada beberapa pasien lainnya yang secara kepentingan hanya untuk memeriksakan kemajuan mereka, kamipun diberikan peluang masuk lebih dulu mengingat Intan saat itu mulai mengigau dan menangis. Waktu menunjukkan pukul 11 mala

Catatan dari Singapura

Tidak ada kendala yang berarti sebenarnya ketika Petugas Imigrasi yang dihadapi kali ini meminta saya untuk membuka kacamata hitam, lalu memicingkan mata dan meyakinkan bahwa wajah yang ia lihat memang sesuai dengan foto yang ada dalam paspor. Sempat terbersit untuk bertingkah ala mister Bean yang beraksi dengan wajah lucunya, tapi mengingat reaksi yang kemungkinan bisa didapat, sayapun mengurungkannya. Apa daya yang bermasalah bukanlah saya. He… Pak Nyoman Murdana, salah satu peserta rombongan ditarik ke ruang Interogasi oleh petugas setelah mereka kaget saat melakukan pemeriksaan di gate pertama pasca pendaratan pesawat. Usut punya usut ternyata PakMan salah menjawab formulir Embarkasi yang diisi didalam pesawat tadi dengan pilihan ‘yes’ untuk pertanyaan ‘apakah Anda pernah dilarang masuk ke Singapura ?’ -tentu dalam bahasa Inggris- hehehe… pantesan saja jika ia digiring dan ditanyai. Syukurnya ada petugas yang bisa berbahasa Melayu, karena PakMan gag fasih berbahasa Inggris. Selain

Sehari di Singapura

Mungkin ada benarnya akan apa yang dikatakan oleh Tour Guide kami selama menemani perjalanan sehari di Singapura. Bahwa dengan gaji yang sebesar $ 3000 atau sekitar 27 Juta rupiah sebulannya, gag bakalan cukup untuk hidup di Singapura dengan bergaya menengah ke atas, atau minimal berkendaraan roda empat. Mengingat secara harga rata-rata kebutuhan sandang, pangan dan papan disini terpantau sekitar dua tiga kali lipatnya harga di Indonesia. Pantesan saja wisman yang main ke Indonesia adem tentrem meski profesi di daerah asalnya cuma seorang tukang cuci. Mih… Bayangkan saja. Untuk sebuah air mineral ukuran tanggung ada di kisaran 12ribuan per botolnya. Sedang yang ukuran besar sekitar 22ribu. Untuk minuman teh ukuran tanggung ada di kisaran 45ribuan, harga yang sama dengan sekaleng beer. Dan yang paling bikin kaget beberapa kawan adalah harga sebungkus rokok seratusan ribu. Hihihi… kena deh mereka. Belum lagi kalo ngomongin soal pajak kendaraan roda empat yang beragam. Dari yang senilai $