Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2020

Lelaki dan (pengakuan) Kejantanan

Seorang warga di lingkungan kami dikabarkan meninggal kemarin pagi. Diduga telah melakukan bunuh diri, ditemukan tergantung pada sebuah pohon yang ada di sekitar areal rumahnya. Infonya yang bersangkutan dalam posisi stroke, mengidap prostat dan komplikasi lainnya. Satu hal yang menurut pemahaman saya, agak mengkhawatirkan bagi puluhan, ratusan bahkan ribuan lelaki di luar sana, karena salah satu efek yang begitu jelas terlihat adalah menurunnya aktifitas seksual apalagi bagi mereka yang telah menikah. Prostat kalau tidak salah baca merupakan gangguan yang terjadi pada kelenjar/saluran pada area seputaran reproduksi kelamin pria, ditunjukkan dengan gejala awal sulitnya buang air kecil. Sementara Stroke sendiri biasanya disebabkan oleh tersumbatnya saluran darah yang mengalir ke area kepala, akibat penumpukan kolesterol atau lemak yang dikonsumsi oleh tubuh. Kalau tidak salah memahami, kurang lebihnya seperti itu. Hal yang sama sepertinya menjadi tantangan pada semua penderita diabetes,

#14days in a Row

Sebetulnya gak ada agenda khusus yang direncanakan, sampai pada akhirnya bisa mencapai rekor jumlah hari dalam satu waktu secara menerus untuk aktifitas rutin olah raga jalan kaki. 14 hari berturut-turut. Meski begitu, untuk persoalan target hariannya, ukuran jauh gak bisa tercapai sebagaimana harapan. Minimal 6.0 KM. Karena sempat di hari Kamis sore, hanya mampu menjalani sekitar 2 KM saja lantaran hujan mendera lapangan dan membuyarkan rutinitas. #14days in a Row Aktifitas berjalan kaki harian makin kesini tampaknya makin nagih buat dilakoni, bagai menggunakan narkoba saja rasanya. Bilamana sehari dua gak dijalankan, badan jadi gak enak dan pikiran pun kemana-mana. Susyah. Tapi begitu sekali dilakoni, baik mata, pikiran sampai fisik badan pun merasa segar. Apalagi jika sampai menjatuhkan keringat dari pergelangan tangan. Selalu pengen lagi dan lagi. Makanya gak heran jika jarak tempuh makin hari makin panjang saja yang ditargetkan. Pola aktifitas seperti ini jadi mengasyikkan tatkal

Kena Batunya, at last jadi BedRest 3 Hari

Seperti halnya kepergian om Asraf kemarin, saya pribadi sama sekali gak menyangka kalo selama mengidap penyakit mematikan yang bernama Diabetes ini, bakalan pernah mengalami gejala Hypo atau Hipoglikemia, penurunan kadar gula dalam darah dibawah angka 70 mg/dl. Padahal selama 7 tahun ini, rata-rata hasil pemeriksaan kadar gula darah bisa dikatakan amat sangat jarang sampai terpantau rendah. Dugaan sementara, penyebab utama drop nya kadar gula darah selasa pagi 18 Februari 2020 kemarin adalah kecapekan. Pemicunya bisa lantaran olah raga rutin setiap hari yang dilakukan dengan target capaian 6 KM berjalan kaki, bisa juga rutinitas bangun pagi yang dimulai sejak pukul 4 dan aktifitas lanjutannya selama 5 tahun terakhir, atau bisa juga lantaran sehari sebelum kejadian, sempat konsumsi obat di sore hari, lalu lanjut olah raga dan masih sempat terapi pinggang di malam hari, dimana rasa lapar sebetulnya muncul pasca pemijatan, namun tidak dilanjutkan dengan makan malam. Apes dah keesokan hari

Amor ing Acintya Pak Wayan Eka Suarjana

Saban pagi, begitu kaki melangkah di selasar kantor, Pak Eka selalu tampak lebih dulu membersihkan lantai dengan perlengkapannya. Ia tak pernah segan menyapa lebih dulu begitu mengetahui kedatangan saya. Sekali dua ia tampak ditemani sang anak bilamana sekolah sedang libur. Membantu sang ayah mempercepat kerjanya. I Wayan Eka Suarjana. Andai saja ia tak pergi mendahului, Rabu sore 12 Februari 2020, mungkin saya tak akan pernah tahu nama panjangnya siapa. Kami hanya sering menyapanya sebagai Pak Eka. Sebuah kabar buruk dari salah satu rekan kerja melalui pesan whatsapp, sesaat setelah saya mengakhiri sesi olah raga jalan santai di gor ngurah rai. Ia begitu cepat meninggalkan kami dan keluarganya, pasca sakit yang ia derita Jumat sebelumnya. Saya mengenalnya ketika promosi ke Dinas Cipta Karya tahun 2013 silam. Beliau banyak membantu ketika kami mengagendakan kegiatan bersih-bersih ruangan, merapikan arsip dan memindahkan yang tak terpakai ke gudang bawah. Bersama istrinya yang pula menj

Pake SmartFren Super 4G #UnlimitedTanpaTapi biar Momen Seru gak lagi Terlewatkan

Ada dua hal yang selalu menjadi kekhawatiran saya tiap kali mendapat tugas dinas, atau yang lebih parah lagi, main ke objek wisata instagramable luar kota, macam agenda Trip to Malang kemarin, yaitu Kehabisan Batere ponsel dan Kehabisan Kuota Data. Untuk kekhawatiran pertama, bisa dikatakan sudah bisa diantisipasi sejak awal. Mengingat kapasitas batere ponsel yang saya gunakan saat ini sudah sangat memuaskan yaitu 6000 mAh miliknya Samsung Galaxy M30s yang baru akhir tahun lalu me-replace kesetiaan saya pada Galaxy A9 Pro 2016 dengan kapasitas 5000 mAh-nya. Bahkan dalam kondisi Trip to Malang kemarin, saya membawa kedua handset tersebut, sebagai backup bilamana powerbank masih cukup lama membutuhkan pemindahan daya sementara objek foto masih sangatlah banyak. He… Belum kepikiran buat dilego. Sementara kekhawatiran akan kehabisan Kuota Data, bisa jadi solusinya cuma satu. Ambil paket data dari operator Smartfren, yang menawarkan jaringan full 4G dan tentu saja bisa digunakan UNLIMITED t

Kenali Teknik Dewatering untuk Proyek Konstruksi

Dewatering juga dapat merujuk pada proses mengeluarkan air dari tanah dengan klasifikasi basah. Klasifikasi basah adalah proses konstruksi yang melihat ukuran partikel yang membentuk tanah di bawahnya di lokasi proyek dan aliran cairan melalui partikel-partikel tersebut. Rencana pengeringan yang tepat dapat digunakan untuk mematuhi beberapa praktik manajemen. Anda bisa menggunakan jasa dewatering tambang dan konstruksi untuk membantu mempermudah pekerjaan. Teknik Dewatering yang Harus Dilakukan Kegiatan dewatering harus dilakukan dengan benar untuk menghindari erosi tanah di lokasi konstruksi. Penting juga untuk memilih lokasi terbaik untuk dibuang, bahkan ketika Anda mungkin jauh dari badan air atau bak penampung air. Ada beberapa produk dewatering yang dapat digunakan untuk menghilangkan sedimen dari air yang dipompa. Layanan dewatering konstruksi tersebut seperti: • Penting untuk memberikan perhatian khusus dan menghentikan pengeringan jika area tersebut menunjukkan tanda-tanda ket

Resep Bolu Keju Nikmat dan Kaya Manfaat yang Mudah Dicoba

Ada banyak macam jenis kreasi makanan dari bahan dasar keju yang bisa Anda buat di rumah, apalagi tidak dapat dipungkiri bahwa bahan makanan yang satu ini begitu disukai oleh masyarakat, selain dari segi rasanya yang nikmat, manfaat yang ditawarkannya sendiri juga sangatlah banyak dan tentunya bagus untuk kesehatan, kaya akan kandungan kalsium hingga protein. Anda bisa mencoba salah satu kreasi nikmatnya yaitu bolu keju. Pastinya tak asing lagi dengan menu yang satu ini. Kue bolu keju lembut dengan rasa yang gurih berasal dari keju. Berikut ini resep pembuatan yang bisa dicoba sendiri di rumah. Bahan-bahan: • 200 gram tepung terigu • 3 butir telur • 150 gram mentega • 150 gram gula pasir • ¼ sdt sp • ¼ sdt baking powder • ¼ sdt vanili bubuk • 15 gram susu bubuk • 100 gram keju, diparut Cara membuat: 1. Lelehkan mentega terlebih dahulu kemudian sisihkan. 2. Dalam wadah berbeda masukkan telur dan juga gula serta sp, setelah itu mixer campuran tersebut hingga mengembang. 3. Tambahkan tep