Kabar dadakan hadir di hari minggu malam lalu, surat undangan pelantikan bagi sejumlah pejabat eselon pada opd dimana kami ditempatkan, disampaikan oleh rekan kolega di bagian Umum. Tak begitu mengejutkan mengingat rumor serupa sudah terdengar jauh hari sebelumnya. Dengan agenda dan maksud tertentu.
Saya pribadi sejak awal memang tak pernah memiliki ambisi bisa naik eselon atau jabatan kembali di periode saat ini. Mengingat ada banyak dosa masa lalu yang cukup menjadi alasan, mengapa saya masuk kotak yang sulit dibuka kembali. Idealisme untuk tetap taat pada aturan adalah salah satu penyebabnya. Sehingga untuk undangan kali ini pun, yang terpikirkan tentu saja hanya perubahan nomenklatur penamaan seksi sesuai peraturan terakhir tentang uraian tugas, permendagri 90.
Namun ternyata, saya mendapatkan mutasi jabatan, ke tempat yang sama dimana sebelumnya ditugaskan. Kepala Seksi Permukiman atau yang kini bermalih rupa dengan nama Peningkatan Kualitas Permukiman. Dimana memiliki atasan baru, dan juga kawan baru rasa lama alias mantan staf terdahulu.
Mutasi kali ini kelihatannya dilakukan sebagai penyegaran di masing-masing bidang, yang mana ditujukan di 3 posisi. Saling silang.
Sementara di luar sana ada banyak politik dan kepentingan juga previlege -anak penggede- yang mendapat kesempatan emas promosi jabatan di usia muda. Agenda balas budi. Yang bukan siapa-siapa, tinggal menunggu nasib saja.
Berat rasanya jika bicara perpisahan dengan rekan seruangan kerja, yang sudah 4 tahun terakhir banyak membantu aktifitas bersama. Termasuk rasa kekeluargaan meski bukan saudara. Dimana pada akhirnya semua akan berangkat menuju jalannya masing-masing.
Bersih-bersih laci meja, dan juga file kerjaan serta data pribadi, sudah saya lakukan sejak pagi tadi. Seharian bisa selesai, mengingat semua berkas sudah terbagi habis disimpan oleh para staf sesuai kemampuannya masing-masing. Tinggal menunggu pemberitahuan kapan harus meninggalkan tempat kerja untuk memulai aktifitas di penempatan baru.
Kembali ke Kawitan…
Comments
Post a Comment