Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2018

#HPjadul Nokia N92, ponsel Classic dengan Tuner TV Digital DVB-H

Tak lama setelah merilis seri camcoder N90, pada akhir tahun 2005 Nokia kembali memperkenalkan seri yang sama, namun kali ini tak lagi dibekali dengan lensa kamera Carl Zeiss. Meski mengadopsi bentukan fold atau lipat, namun dalam penggunaannya bisa diubah ala notebook atau seri communicator sebelumnya. Bukan Nokia namanya kalo belum memberikan Inovasi baru dalam perangkat satu ini. Infonya mereka mengintegrasikan teknologi tuner DVB-H, sehingga dalam teknik pemasarannya Nokia mengklaim bahwa seri N92 ini adalah ponsel yang bisa digunakan untuk menonton tv. Menakjubkan bukan ? Harga Jual di Jaman Old, N92 bisa dikatakan nyaris dua kali lipat pendahulunya, N90. Itu sebabnya di pasaran jaman itu, sangat jarang menemukan konsumen Nokia yang menggunakan seri ini. #hpjadul #ponseljadul #nokiajadul #nokia #n92 #2005 #fold #camcoder #camera #dvb #tv #amazing #technology

#HPjadul Nokia N90, ponsel Camcoder Classic Jaman Old

Brand Nokia pada Jaman Old bisa dikatakan memiliki sejumlah inovasi yang cukup fenomenal utamanya bagi para die hard yang hingga kini masih tetap berupaya memburu beberapa produk langka yang pernah dirilis ke pasar global. Termasuk soal penggunaan desain yang mengadopsi bentukan camcoder dan tentu saja lensa kelas Carl Zeiss. Yak, Nokia N90. Ponsel satu ini tergolong Unik. Baik dari bentukan, kemampuan juga teknologi yang menyertainya. dan tentu saja Mahal untuk ukuran saat itu. Tidak heran jika seri N90 di Jaman Old digunakan sebagai tanda prestise sesorang di lingkungan pergaulannya. Mode clamshell atau cangkang kerang memiliki kelemahan di engsel pergerakan yang begitu diandalkan pada seri N90 ini. Demikian halnya layar utama yang rentan cacat akibat berbenturan dengan sejumlah keypad saat perangkat ditutup. Tapi siapa sih yang akan peduli pada hal-hal jangka panjang begitu ? ? #Nokia #N90 #2005 #hpJadul #retro #hightech #camcoder #clamshell #symbian #camera #carlzeiss #legend #amaz

Penataan Sungai di Kabupaten Badung, Kenapa Tidak ?

Sungai, kalau tidak salah kewenangannya ada di Balai Wilayah Sungai Provinsi Bali, bukan di instansi teknis Kabupaten/Kota. Sehingga untuk bisa melakukan penataan atau perbaikan atau apapun itu bentuknya pada jalur di sepanjang sisi sungai, tentu harus mendapatkan ijin terlebih dulu agar nantinya proses penanganan tak terganjal di tengah jalan seperti kasus Tukad Mati terdahulu. Berkesempatan menyusuri perkerasan di salah satu sisi sungai yang melintasi Taman Kota Lumintang Denpasar, di sela olah raga sore yang dilakoni enam bulan terakhir ini, sempat mengingatkan saya pada PAD Pemkab Badung yang begitu tampak eksotis di mata sejumlah kabupaten/kota lainnya, bahkan yang dari luar pula Bali sekalipun. Kenapa tidak dimanfaatkan sebagian kecilnya untuk penataan kawasan sungai yang ada dalam lingkup Kabupaten Badung ? Bisa jadi karena pemimpin kami, mengingat saya merupakan bagian dari sistem pemerintahan yang berjalan di Kabupaten Badung, belum menganggap penataan sungai merupakan sebuah

Kelebihan dari Toyota Venture Innova

Toyota Venture Innova merupakan MPV tertinggi dari jajaran mobil Innova masa kini. Memiliki nilai jual yang tidak kalah dengan mobil lain dalam tipe yang sama, membuat Toyota Venturer Innova tetap menjadi pilihan. Arti kata Venturer sendiri berarti petualang. Praktis hal ini menjadikan Toyota Venture Innova dikenal sebagai mobil bagi para petualang sekaligus yang membedakannya dengan tipe mobil Kijang Innova lain. Prinsip dari Toyota Venturer Innova adalah Kijang Innova yang tangguh dan lebih macho sehingga dalam penampilannya bisa dikenal lebih mirip SUV. Maka itu, PT. Toyota Astra Motor mengeluarkan Toyota Venture untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan versi peningkatan dari Kijang Innova. Meski demikian, mobil Toyota Venture Innova ini memiliki beberapa kelebihan yang membuatnya berbeda dengan Kijang Innova. Bagi kamu yang hendak membeli mobil ini dan masih merasa ragu, berikut adalah kelebihan Toyota Venturer Innova yang wajib kamu ketahui. 1. Memiliki Over Fender P

Nivea Men Produk Perawatan Wajah Pria Terbaik

Layaknya seorang wanita, pada saat ini sebagian besar kalangan pria juga membutuhkan berbagai macam perlengkapan wajah yang akan digunakan untuk merawat dan menjaga wajah agar tetap bersih. Dengan memiliki wajah yang terjaga kebersihannya maka semua pria akan mampu memiliki penampilan yang menarik dan kepercayaan diri yang tinggi. Perawatan wajah laki-laki sebetulnya bisa dilakukan dengan cara yang lebih mudah jika dibandingkan dengan perawatan wajah pada perempuan. Akan tetapi kunci utamanya adalah pemilihan produk perawatan wajah yang pas dan tepat salah satunya adalah dengan menggunakan produk Nivea Men. Nivea men merupakan salah satu produk perawatan wajah laki-laki yang sangat cocok digunakan oleh semua orang. ada berbagai macam produk perawatan untuk kulit pria yang bisa kita pilih dan kita gunakan salah satunya adalah sabun cair wajah pria. Sabun cair wajah pria dari Nivea Men hadir dengan berbagai macam kelebihan dan keunggulan yang bisa dinikmati oleh semua orang. Beberapa k

150 Bantuan Rumah Layak Huni Kabupaten Badung Siap Dicairkan

Ruang Rapat Kantor Camat Mengwi tampak penuh sesak Rabu pagi 18 Juli 2018 kemarin, dengan kehadiran para calon penerima bantuan rumah layak huni yang didampingi oleh sejumlah aparat desa dan jajarannya dalam rangka sosialisasi pemberian bantuan rumah layak huni di Kabupaten Badung. Agenda ini dipimpin oleh Kepala Bidang Perumahan Rakyat, I Wayan Seraman, didampingi oleh Kepala Seksi Pelayanan Umum Kantor Camat Mengwi. Dalam pemaparannya, Seraman mengingatkan agar masyarakat yang nantinya akan menerima dana bantuan rumah dalam bentuk hibah bansos sebesar 55 Juta per kepala keluarga, dapat menyelesaikan rumah bantuan sesuai kriteria yang telah ditetapkan oleh Bupati Badung. Hal ini ditekankan, agar nanyinya tidak lagi membebani pendataan di masing-masing desa atau kelurahan, utamanya yang berkaitan dengan upaya pengentasan kemiskinan di Kabupaten Badung. Menyasar 150 nama kepala keluarga yang berasal dari 38 Desa/Kelurahan se-Kabupaten Badung, sesuai hasil verifikasi yang dilaksanakan ol

Nikmati Kuota Unlimited Smartfren di Smartphone Pilihanmu

Paket super 4G Unlimited 60 ribu dapat dinikmati menggunakan beragam Smartphone 4G PT. Smartfren Telecom Tbk, perusahaan penyedia jasa layanan telekomunikasi Super 4G 24 jam, menghadirkan layanan paket internet Unlimited 24 jam dengan harga Rp. 60.000. Paket Unlimited ini dapat dinikmati pelanggan menggunakan beragam perangkat Smartphone 4G LTE yang tersedia di pasaran maupun yang dihadirkan dengan program bundling bersama Smartfren. Selain paket Super 4G Unlimited Bulanan Rp 60.000 menyajikan kuota unlimited dengan batas pemakaian wajar (FUP) 1GB/hari serta bonus nelpon sepuasnya ke sesama pelanggan Smartfren. Selain itu Smartfren juga menawarkan paket Super 4G Unlimited lainnya dengan harga Rp 50.000 hingga 100.000. Dengan Rp 50.000, Anda akan mendapatkan kuota unlimited tanpa batasan FUP dengan kecepatan 512 KBps dan bonus nelpon unlimited ke sesama Smartfren. Sementara paket unlimited bulanan Rp 100.000 menyajikan kuota unlimited dengan batas pemakaian wajar sebesar 1,5GB/hari, kec

Membaca Buku (lagi)

Sudah lama saya tak melakoni aktifitas sederhana jaman old di jaman now ini. Bisa jadi karena kesibukan, atau bisa juga karena sudah tak jamannya lagi. Berganti era paperless dimana Buku bacaan sudah beralih ke layar ponsel, dengan segala kemudahan yang ada, menjadikannya tak lagi familiar bagi sebagian generasi milenial di sekitar kami. Ada Tiga Buku yang saya beli seminggu terakhir melalui lapak jual beli online Tokopedia. Tiga Buku yang berbeda Tema. Fakta, Fiksi dan sharing Pengalaman. Untuk Fakta, ada buku eh majalah edisi khusus terbitan Tempo tahun 2016 silam. Mengulas tentang Soe Hok Gie dan surat-suratnya yang belum pernah dipublikasi ke media. Liputan dan gambaran sosoknya begitu menginspirasi saya untuk terus menulis. Untuk Fiksi, ada buku novel karya Gola Gong. Terbitan tahun 2004 kalo ndak salah lihat. Penulis cerbung – cerita bersambung- yang pernah beken lewat halaman majalah Hai edisi jaman old ini, saya sukai dengan seri Tom yang diterbitkan dalam beberapa buku lainnya

Anniversary XMoc Bali dan Service Berkala

Puluhan motor besar XMax 250 tampak berjajar rapi terlihat dari kejauhan, di depan Yamaha Flag Ship Diponegoro, salah satu gerai yang kerap saya kunjungi secara rutin dari tahun 2012 lalu. Hari ini kebetulan baru berkesempatan meluangkan waktu pagi untuk service berkala si besar XMax, setelah lewat jauh sekitar 2-3 minggu dari tanggal yang diinfo sebelumnya. Sebagai salah satu Owner motor besar Yamaha XMax 250, sebenarnya boleh ikutan bangga karena ternyata motor satu ini, meski kalah tanding saat beradu otot dengan Honda Supra, sebagaimana di share satu kawan sekolahan saya terdahulu, peminatnya lumayan banyak juga. Bahkan info dari sales motor di area depan dealer Yamaha ini sempat mengatakan bahwa proses indent motor berkekuatan mesin 250cc ini masih lumayan panjang. Weleh… dan rata-rata pemilik atau penunggang motor besar yang masuk dalam kelompok Maxi Family ini, memiliki struktur tubuh besar dan tinggi, laiknya para anggota ormas kenamaan di Bali. Bisa jadi demi mengimbangi penam

Web Server BoC Down, ngeBlog pun Ikutan Down

Sesaat usai membaca pesan yang dikirimkan seorang kawan di Whatsapp Group yang menanyakan soal pilihan Asuransi Kesehatan diluar BPJS, sayapun berkeinginan membagi tautan postingan dalam blog www.pandebaik.com yang pernah mengulas topik serupa, kali aja bisa menjadi sebuah referensi tambahan. Sayangnya halaman Blog www.pandebaik.com mengalami gangguan, yang kalau tidak salah menyampaikan bahwa web server dimana Blog ini bernaung mendapat gangguan. Maka keinginan itupun batal dan saya dengan segera melaporkan keluhan ini ke Tim Supporting Bali Orange Communication via email. Ini disampaikan sekitar pukul 10 pagi, disela aktifitas kantor Selasa 3 Juli yang lalu. Seperti biasa, tanpa menunggu hitungan menit, email jawaban pun datang. Benar adanya. Web Server dinyatakan mengalami hard disk failure yang menyebabkan layanan website dan juga email menjadi down. Tim BoC pun berjanji akan menyelesaikan permasalahannya secepat mungkin. Yang sayangnya, hingga pukul setengah sepuluh malam seperti

Semangat Olah Raga Sudah Mulai Pudar ?

Ada yang menarik bila mengamati pola hidup yang saya jalani pada bulan Juni lalu. Lebih banyak menikmati waktu luang untuk tidur dan beristirahat, tidak lagi memiliki minat dan semangat untuk berjalan cepat pagi dan sore hari, baik hari kerja maupun liburan. Yeah, bulan Juni Tahun 2018 kemarin memang identik dengan bulannya Liburan, libur panjang akibat banyaknya cuti bersama. Selain itu ada juga faktor tak sengaja yang membuat saya akhirnya harus menyadari ketidakmampuan fisik dalam menjalani tantangan untuk berolah raga setiap harinya demi uoaya menurunkan gula darah yang menjadi momok enah bulan belakangan. Ya, kecelakaan tunggal. Kalian yang rajin mampir dan membaca postingan saya di halaman ini pasti tahu kisah ‘keputusan untuk istirahat terpaksa yang saya lakoni di awal bulan lalu, akibat kecerobohan dalam memanage motor besar Yamaha XMax 250 yang menimpa kaki kiri saat memindahparkirkan kendaraan siang penampahan Galungan tempo hari. Selain itu, belum seminggu berlalu giliran

Gunung Agung Meletus, #PrayForKarangasem kembali Viral, Tabah bagi Pekerja Konstruksi di Bali

Ditengah hiruk pikuk Piala Dunia 2018 dan segala kekecewaan para suporternya, netizen di Bali dikejutkan oleh Erupsi Gunung Agung yang sudah mulai memuntahkan lahar panasnya. Beberapa kawan di akun sosial media pun mulai tampak ramai mengabarkan duka. Semua notifikasi WhatsApp Group mendadak nyaring. Seketika itu pula belasan gambar dan video yang sama, diterima sebagai upaya meneruskan informasi kepada rekan yang lain, secara cepat dan saling mendahului, menganggap bahwa ini adalah hal yang wajib diketahui semua orang. Seakan lupa bahwa sekian group diantaranya memiliki karakter keanggotaan yang sama. Hastag #PrayForKarangasem sepertinya bakalan kembali Viral. Saya meyakini sebagian besar kawan di sejumlah akun sosial media bahkan WhatsApp Group sekalipun, bakalan menyampaikan hal yang sama. Turut berduka dan saling mengingatkan, baik info akurat dari badan bencana, hingga agenda pengumpulan dana untuk disumbangkan ke pos pengungsian kelak. Seperti mengalami Mimpi Buruk yang terulang

Mengunduh Masa Lalu lewat archive.org

Bisa dikatakan saya adalah orang yang begitu suka mengingat masa lalu meski hanya momen-momen tertentu saja. Utamanya yang memang pernah berkesan atau malah hanya menjadi impian, tak pernah tergapai. Maka bersyukur sekali ketika era Jaman Now ada pengobat rindu dan dahaga akan masa lalu yang bisa ditengok demi menghilangkan rasa penasaran yang pernah ada. archive.org Ini adalah sebuah halaman web berisikan ribuan bahkan jutaan data yang pernah ada di masa lalu. Masih tersimpan dengan baik dalam format digital, dan dapat diunduh serta dinikmati kapan saja. Dari buku, majalah, film, tayangan televisi, bahkan audio musik lokal dan internasional, semua bisa ditemukan disini selama yang namanya Kuota Data masih tersedia. Bahkan bisa dikatakan sebagai gabungan dari semua halaman penitipan file dan portal berbagi di seluruh dunia. Dalam berbagai bahasa. Sangat menarik, mengingat di halaman archive.org ini saya bisa bernostalgia kembali dengan game-game lawas yang dahulu bisa dimainkan dalam f